Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

"Pengembang PIK 2 Diduga Kuasai Kekuasaan, Said Didu Sentil Premanisme Pagar Laut Tangerang"

Repelita Tangerang - Pengamat Kebijakan Publik, Muhammad Said Didu, menyoroti pagar laut yang dibangun di perairan Tangerang.

Menurut Said Didu, hingga saat ini tidak ada pihak yang berani membongkar pagar laut tersebut. Melalui cuitan di akun X miliknya, ia mempertanyakan tindakan aparat yang dinilai takut untuk melakukan pembongkaran.

Selain itu, ia menyinggung kesulitan dalam mengetahui pihak yang bertanggung jawab atas pemagaran tersebut. Menurutnya, ada tiga aspek yang memengaruhi situasi tersebut.

Pertama, ia menduga adanya keterkaitan pengembang PIK 2 dengan pemerintahan. Said Didu bahkan menyebut pengembang PIK 2 sudah mengendalikan kekuasaan, termasuk aparat penegak hukum.

"Pengembang PIK 2 betul-betul sudah mengendalikan kekuasaan, mengendalikan penegak hukum sehingga tidak ada yang berani membuka," ujar Said Didu dalam video yang diunggah di akun X miliknya, @msaid_didu.

Ia juga menyoroti perintah Presiden Prabowo Subianto untuk menyegel pagar laut tersebut. Namun, ia menduga pengembang PIK 2 telah menguasai pemerintahan.

"Pengembang PIK 2 sepertinya adalah kolaborasi dengan Presiden, sehingga ketika Pak Prabowo memberikan instruksi baru bisa goyang. Artinya pengembang PIK 2 sudah menguasai pemerintahan," tambahnya.

Said Didu juga membahas dugaan jual beli pantai hingga pemagaran yang dilakukan dengan cara premanisme.

Sebelumnya, pagar laut sepanjang lebih dari 30 kilometer ini telah membuat geger publik. Pagar tersebut membentang di sepanjang enam kecamatan di Tangerang, Banten. (*)

Editor: 91224 R-ID Elok

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Bottom Post Ads

Copyright © 2024 - Repelita.id | All Right Reserved