Repelita Jakarta - Sebuah video yang memperlihatkan iring-iringan kendaraan presiden Prabowo Subianto menjadi perhatian publik setelah beredar luas di media sosial. Dalam video tersebut, terlihat mobil R1 yang digunakan oleh Presiden Prabowo membuka jalan untuk kendaraan prioritas, termasuk ambulans.
Dalam rekaman tersebut, mobil Maung Garuda Limousine berwarna putih terlihat sedikit menepi untuk memberikan jalan kepada mobil ambulans yang membunyikan sirine. Awalnya, mobil presiden mengambil jalur kanan, namun kemudian menepi ke kiri untuk memberi jalan kepada ambulans yang sedang melintas.
Petugas di depan juga terlihat memberikan kesempatan bagi ambulans untuk melaju. Namun, meskipun mobil presiden tidak membunyikan sirine, tindakan tersebut menuai pujian dari masyarakat yang melihat video tersebut, karena menunjukkan kepedulian terhadap kendaraan darurat.
Beberapa waktu sebelumnya, kejadian serupa juga terjadi ketika iring-iringan kendaraan presiden memberikan jalan bagi ambulans yang membawa pasien kritis. Hal tersebut mendapat apresiasi dari netizen yang memuji sikap empati yang ditunjukkan oleh rombongan presiden.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok