Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Perombakan Besar di BRI dan Bank Mandiri, Said Didu Soroti Komisaris Titipan

 

Repelita Jakarta - Eks Sekretaris Kementerian BUMN Muhammad Said Didu menyoroti sejumlah perubahan yang terjadi setelah rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) di PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI).

Ia mengungkapkan bahwa terjadi pengurangan jumlah komisaris dari 12 menjadi enam. "Ada perubahan berarti dari RUPS Bank BRI dan Bank Mandiri oleh Danantara. Pertama, pengurangan komisaris dari 12 menjadi hanya enam," kata Said Didu dalam akun X pribadinya.

Selain itu, ia menyebut bahwa jumlah komisaris yang berasal dari kalangan relawan atau tim sukses juga mengalami pengurangan, meski masih ada satu orang yang bertahan di masing-masing BUMN. "Komisaris titipan relawan/tim sukses berkurang, masih ada satu orang di masing-masing BUMN," ujarnya.

Terkait dengan tantiem dan gaji, ia mengungkapkan bahwa ada kemungkinan dilakukan pemotongan. Ia berharap langkah ini menjadi awal yang baik bagi perbaikan BUMN ke depan. "Infonya tantiem dan gaji akan dikurangi. Semoga awal perbaikan BUMN ke depan," tuturnya.

Dalam perubahan jajaran tertinggi Bank BRI, posisi direktur utama yang sebelumnya dijabat oleh Sunarso sejak 2019 digantikan oleh Hery Gunardi. Hery Gunardi juga diketahui menjabat sebagai Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia (Persero) Tbk (BRIS) atau Bank BSI sejak 15 Desember 2020 dan aktif mulai 1 Februari 2021.

Selain Hery Gunardi, ada juga Saladin D Effendi yang diangkat sebagai Direktur Teknologi dan Informasi BRI setelah sebelumnya menjabat sebagai Direktur Teknologi dan Informasi (IT) di Bank BSI sejak RUPS tahun 2023. Dari jajaran internal BRI, terdapat Agus Noorsanto, Ahmad Solichin, dan Viviana Dyah Retno Kumalasari dalam jajaran direksi terbaru.

Namun, dominasi jajaran direksi yang baru diisi oleh figur dari Bank Mandiri masih terlihat jelas. Beberapa di antaranya adalah Hery Gunardi, Nancy Adistyasari, Saladin Dharma Nugraha Effendi, Alexander Dippo Paris, Farida Thamrin, dan Aquarius Rudianto. Sisanya berasal dari bank di luar BRI dan Bank Mandiri. Di jajaran komisaris BRI yang baru, Kartiko Wiryoatmodjo dari Bank Mandiri juga turut masuk dalam struktur.

Sementara itu, di Bank Mandiri, beberapa kursi direktur kosong setelah pengumuman kepengurusan BPI Danantara dan RUPST BRI. Posisi yang kosong di antaranya adalah Direktur Hubungan Kelembagaan, Direktur Compliance, Legal, and Human Capital, serta Direktur Jaringan dan Ritel Banking.

BPI Danantara menunjuk Rohan Hafas dan Agus Dwi Handaya sebagai Managing Director. Sebelumnya, mereka menjabat sebagai Direktur Hubungan Kelembagaan dan Direktur Compliance, Legal, and Human Capital. Selain itu, Direktur Jaringan dan Ritel Banking Aquarius Rudianto berpindah menjadi direktur di BRI, sesuai dengan habisnya masa jabatannya di Bank Mandiri dalam RUPST kali ini.

Ada juga dua direktur lainnya yang masa jabatannya telah habis, yaitu Direktur Keuangan Sigit Prastowo dan Direktur Operasi Tono E.B. Supari. Keduanya telah menyelesaikan satu periode jabatan mereka.

Dalam restrukturisasi ini, RUPST memberhentikan sejumlah anggota Direksi dan Dewan Komisaris, di antaranya Alexandra Askandar, Agus Dwi Handaya, Aquarius Rudianto, Rohan Hafas, dan Sigit Prastowo dari jajaran direksi. Sementara itu, M. Chatib Basri, Tedi Bharata, Arif Budimanta, Loeke Larasati Agoestina, Faried Utomo, Muliadi Rahardja, Heru Kristiyana, dan Rionald Silaban diberhentikan dari posisi komisaris.

Sebagai bagian dari perubahan, pemegang saham juga menetapkan pengalihan tugas bagi Riduan dan Eka Fitria ke posisi baru, serta mengangkat beberapa nama baru dalam jajaran Direksi dan Komisaris. Beberapa nama yang masuk dalam jajaran direksi adalah M. Rizaldi, Saptari, Jan Winston Tambunan, Ari Rizaldi, dan Novita Widya Anggraini. Sedangkan dalam jajaran komisaris, nama-nama baru yang masuk antara lain Kuswiyoto, Luky Alfirman, Yuliot, dan Mia Amiati. (*)

Editor: 91224 R-ID Elok

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Bottom Post Ads

Copyright © 2024 - Repelita.id | All Right Reserved