Breaking Posts

6/trending/recent

Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Rudi Mahli Hidup Lagi Usai Dikabarkan Meninggal, Warga Geger dan Berujung Tertawa

 HIDUP LAGI - Rudi Mahli guru SD di Kabupaten PALI yang menghebohkan warga karena dikabarkan meninggal dunia namun ternyata pulang dalam kondisi hidup di Sumatera Selatan, Rabu (9/4/2025). Awal mula guru SD dikira meninggal hingga pelayat berdatangan ternyata masih salami warga. (Tribunsumsel.com/ Facebook Wang Ritam/ Foto dari Facebook Rudi Mahli)

Repelita, PALI - Seorang pria bernama Rudi Mahli (42), warga Desa Air Itam, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, Sumatera Selatan, membuat geger warga setelah dinyatakan hidup kembali usai sempat dikabarkan meninggal dunia.

Rudi sebelumnya dilarikan ke Rumah Sakit Siti Fatimah Palembang karena mengalami gangguan lambung. Namun dalam perjalanan menuju rumah sakit pada Rabu lalu, ia sempat tak sadarkan diri dan tubuhnya tampak pucat seperti orang yang telah meninggal. Hal ini membuat keluarga panik dan langsung mengabari sanak saudara bahwa Rudi telah tiada.

“Emaknya histeris di dalam mobil, Won saudaranya langsung menelpon istri Rudi dan bilang, ‘Siapkelah umah’, karena dikira Rudi sudah meninggal,” kata Ashar Ceong, salah satu warga setempat.

Rumah duka pun langsung dipenuhi warga yang berduka. Bahkan keluarga dari luar daerah sudah diberitahu dan mulai berangkat pulang ke PALI. Namun dalam perjalanan pulang, saat mobil melintas di daerah Betung Abab, Rudi tiba-tiba siuman dan kembali sadar.

“Eeh, taunya di jalan mewe Rudi, dia hidup lagi. Di daerah Betung Abab, Rudi ngulang idup atau masih idup, belum ninggal,” tambah Ashar sambil tertawa.

Sesampainya di rumah, Rudi turun dari mobil dan menyapa warga yang telah berkumpul. Ia bahkan terlihat tersenyum dan menyalami warga yang sempat menangis karena mengira dirinya telah tiada.

Kejadian ini sontak membuat geger warga desa. Banyak yang menyamakan peristiwa ini seperti adegan prank di media sosial. Kabar duka berubah menjadi kebahagiaan. Warga pun berharap Rudi cepat sembuh dan kejadian serupa tidak terulang kembali.

Rekan Rudi, Arpinto, mengatakan saat ini Rudi sedang menjalani perawatan di RS Siti Fatimah Palembang dan kondisinya terus membaik. “Alhamdulillah kondisi beliau terus membaik,” katanya.

Menurut Arpinto, Rudi sebelumnya hendak berobat ke Prabumulih. Namun karena dikabarkan meninggal, ia dibawa pulang. Keesokan harinya, Rudi kembali dibawa ke RS Fatimah untuk pengobatan lebih lanjut.

“Kalau sekarang katanya sakit lambung. Tapi hasil USG-nya belum keluar, jadi belum tahu pasti sakitnya apa,” jelas Arpinto.

Diketahui, Rudi adalah guru di SDN 1 Penukal yang berstatus sebagai ASN PPPK. Warga mengenalnya sebagai pribadi yang ramah dan dikenal luas di lingkungan desa.

Melalui akun Facebook pribadinya, Rudi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan kesehatannya.

“Alhamdulillah udah membaik, makasih doanya, seluruh keluargaku, kawanku, dan tetanggaku,” tulisnya.

Salah satu netizen berkomentar, “Baru kali ini ada kabar duka yang bikin ketawa, sehat selalu pak guru.”(*)


Editor: 91224 R-ID Elo

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

ads bottom

Copyright © 2023 - Repelita.id | All Right Reserved